Website counter

Jumat, 15 Juli 2011

Hati - hati untuk soal barisan bilangan

Misal ada soal barisan bilangan sebagai berikut

DUA SUKU BERIKUT DARI BARISAN 2, 3, 5, ... ADALAH ...
a. 7, 11
b. 8, 12
c. 8, 13
d. 9, 17

Manakah jawaban yang benar?
Ternyata semuanya benar, dengan alasan:
Jawaban a adalah barisan bilangan prima
Jawaban b adalah barisan dengan rumus f(x) = 0,5x(x-1) + 2
Jawaban c adalah barisan fibonacci
Jawaban d adalah barisan dengan rumus f(x+1) = 2f(x) - 1

Kasus lain

TENTUKAN RUMUS SUKU KE-N DARI BARISAN BERIKUT
1, 3, 6, 10, ...

Jawabannya bukan hanya s(n) = 0,5n(n+1)
sehingga menjadi 1, 3, 6, 10, 15, ...
Tetapi bisa juga
Sn = (1/8)n^4 – (10/8)n^3 + (39/8)n^2 – (46/8)n + (24/8)
sehingga menjadi 1, 3, 6, 10, 18, ...
Bahkan bisa banyak rumus yang lain

Kesalahan kita adalah tidak mencantumkan bahwa rumus suku ke-n dibatasi untuk barisan tertentu (biasanya ada kesepakatan tidak tertulis bahwa barisan yang diperbolehkan barisan aritmatika, barisan geometri dan beberapa barisan khusus)

0 komentar:

Posting Komentar

Silahkan berikan kritik dan saran tentang blog ini .
bisa menggunakan Profile "Anonymous".

Dilarang keras berkomentar yang menjelek-jelekkan blog ini dan menimbulkan SARA.